Perbandingan iPhone 6 dan iPhone 6 Plus

Salah satu produk dari apple yang sudah lama diperbincangkan adalah perangkat telepon cerdas elektronik yang dikenal dengan nama iPhone 6. Smartphone produksi apple atau iPhone 6 di rilis pertama sekali pada bulan agustus (international)  dan september (di Indonesia). Tentu smartphone ini sudah terlebih dahulu dibicarakan pada 3 bulan yang lalu juga sudah mulai bermunculan bocoran fitur dan keunggulan iphone 6. Bersamaan dengan di rilisnya iphone 6 juga diperkenalkan iPhone 6 Plus yang merupakan saudara dari iPhone 6. 


Keunggulan iPhone 6 Plus daripada iPhone 6 dari perbedaan spesifikasi

Ukuran Layar yang berbeda, lebih besar iPhone 6 Plus

Pada iphone 6 ukuran layar dibuat dengan ukuran layar 4,7 inci dan iPhone 6 Plus 5,5 inci. Selisih diantara keduanya cukup jauh. Meski lebih besar dari saudaranya iPhone 6, iPhone 6 Plus masih sedikit lebih kecil dari pesaingnya, Galaxy Note 4 dan LG G3 yang berukuran 5,7 inci. Namun dari produksi ponsel smartphone iPhone 6 Plus adalah ponsel terbesar yang dibuat Apple.

Resolusi Layar dan Kamera tidak terlalu signifikan

iPhone 6 Plus lebih tangguh dengan resolusi 1.920 x 1.080 dengan kepadatan 401 piksel per inci. Beda tipis dari iPhone 6 dengan 1,334 x 750 dengan kepadatan 326 piksel per inci. Dan untuk informasi lebih lanjut bisa kita baca di fitur iPhone 6.

Dari perbandingan kamera perbedaan diantara keduanya tidak ada dari kapasitas resolusi, namun perbedaannya adalah di beberapa fitur tambahan pada iPhone 6 Plus.

Daya Tahan Baterai dalam setiap keadaan

iPhone 6 Plus mampu bertahan hingga 16 hari waktu siaga (tanpa digunakan), 80 jam jika digunakan untuk memutar suara/musik, 14 jam jika pemutar video, dan 12 jam ketahanan baterai untuk penggunaan Internet. Baterai iPhone 6 hanya mampu bertahan hingga 10 hari waktu siaga, 50 jam pemutar suara, 11 jam pemutar video, dan 11 jam penggunaan Internet

Post a Comment

Perhatian Para Pembaca!
Dilarang Keras:
1. Menggunakan kata-kata kotor dalam menulis komentar, terima kasih atas partisipasi saudara/i.
2. Menulis link hidup, link yang tidak berkaitan.
3. Silahkan sertakan sumber jika meng-copy tulisan di atas.
4. Sangat disarankan untuk memfollow blog ini.
5. Jangan lupa untuk berlangganan artikel terbaru.

Previous Post Next Post