Negara Terbanyak Juara Piala Dunia Sepanjang Sejarah

World Cup Champion atau yang biasa di kenal dengan Piala dunia oleh FIFA adalah sebuah ajang olahraga yang mempertemukan antara beberapa negara untuk memperebutkan sebuah benda untuk di bawa ke daerah gawang lawan. Bola adalah benda yang diperebutkan itu. Event yang diadakan dalam 4 tahun sekali ini adalah perlombaan paling bergengsi di dunia khususnya di bidang olahraga. Oleh karena itu para pemain bola terhebat diseluruh dunia bermain untuk merebut juara pertama pada pentas olahraga ini.


Karena itu kita pasti ingin sekali mengetahui negara manakah yang paling sering menjuarai piala dunia sejak dimulainya pada tahun 1930 yang di menangkan oleh Uruguay setelah menang di putaran final melawan Argentina. Berikut ini adalah daftar negara yang paling banyak meraih gelar sebagai juara piala dunia sepak bola yang diselenggarakan oleh FIFA :

#Peringkat 1 : BRAZIL 
Brazil adalah negara yang paling banyak meraih gelar juara dunia yaitu dengan akumulasi gelar juara sebanyak 5 kali. 
  • Pertama kali juara tahun 1958, di final mengalahkan tuan rumah Swedia 5-2 di final. 
  • Kedua pada 1962 mengalahkan Cekoslovakia 3-1 di final, tempat di Chili. 
  • Ketiga pada 1970 mengalahkan Italia 4-1 di final, tempat di Mexico. 
  • Keempat pada 1994, sempat bermain imbang 0-0 lalu Brazil mengalahkan Italia lewat adu pinalti dengan skor 3-2 di final. 
  • Kelima pada 2002 mengalahkan Jerman 2-0 di final, tuan rumah Korea/Jepang.

#Peringkat 2 : "4 Kali Menjuarai Piala Dunia"
~ITALIA~
Italia menduduki peringkat kedua sebagai negara dengan gelar juara terbanyak setelah brazil. Adapun tahun diperolehnya juara tersebut adalah pada :
  • Pertama sekali pada tahun 1934 mengalahkan cekoslovakia 2-1 di final, tuan rumah Italia.
  • Kedua pada 1938 mengalahkan Hunggaria 4-2 di putaran final, tuan rumah Perancis.
  • Ketiga pada 1982 mengalahkan Jerman 3-1 di partai final, tuan rumah Spanyol.
  • Keempat pada 2006 mengalahkan Perancis 6-4 di final lewat adu pinalti setelah bermain imbang 1-1, tuan rumah Jerman.

#Peringkat 3 : JERMAN
Jerman sebagai negara terbanyak menjuarai world cup yaitu dengan perolehan 3 kali meraih kemenangan pada tahun berikut ini :
  • Pada tahun 1954 mengalahkan Hungaria 5-2 di final, tuan rumah Swiss.
  • Pada 1974 mengalahkan Belanda 2-1 di final, tuan rumah Jerman.
  • Pada 1990 mengalahkan negara Argentina 1-0 di final, tuan rumah Italia.
  • Jerman menjuarai piala dunia 2014 setelah menang melawan Argentina di final dengan skor 1-0.

#Peringkat 4 : "2 Kali meraih Juara Piala Dunia"

~ARGENTINA~
Argentina menjuarai piala dunia sebanyak 2 kali juara dan menjadikannay sebagai negara urutan ke empat peraih juara piala dunia terbanyak. Adapun juara tersebut diperolehnya pada :
  • Pada tahun 1978 mengalahkan Belanda 3-1 di final, tuan rumah Argentina.
  • Pada 1986 mengalahkan Jerman Barat 3-2 di final, tuan rumah Meksiko.

~URUGUAY~
Uruguay juga menjadi negara terbanyak juara yang jumlahnya sama dengan Argentina yaitu 2 kali juara, pada :
  • Pada tahun 1930 mengalahkan Argentina 4-2 di final, tuan rumah Uruguay. Yang sekaligus merupakan tahun pertama sekali diselenggarakannya piala dunia.
  • Pada 1950, Piala dunia di tahun ini diikuti 13 negara, dibagi dalam 4 grup dan setiap juara grup masuk ke putaran 4 besar. Penentuan juara bukanlah melalui final, melainkan keempat team/negara saling bertemu. Dari hasil tersebut negara yang paling banyak meraih poin berhak sebagai juara. Saat itu Brazil yang mengumpulkan poin 4 tinggal membutuhkan hasil seri melawan uruguay yang nilainya 3 untuk menjadi juara, namun ternyata Uruguay lah yang juara setelah menaklukan Brazil yang notabene adalah tuan rumah dengan skor 2-1.

#Peringkat 6 : "1 Kali meraih Juara" 

~INGGRIS~
Inggris juga pernah mentorehkan gelar piala dunia walaupun hanya 1 kali juara, yaitu pada tahun 1966 yang juga menjabat sebagai tuan rumah penyambut tamu.
  • Pada tahun 1966 mengalahkan Jerman Barat 4-2 di final, tuan rumah Inggris.

~FRANCIS~
Perancis mejuarai ajang sepak bola terbesar di dunia sebanyak 1 kali. Dan mejadikan Perancis mendapat peringkat 6 setara dengan inggris.
  • Pada tahun 1998 mengalahkan Brazil 3-0 di final, tuan rumah Perancis.

~SPANYOL~
Spanyol adalah negara terakhir sebelum didapat juara tahun ini yaitu 2014  di Brazil, namun sayangnya Spanyol tidak lolos fase group sehingga tidak sampai ke 16 besar. Namun Spanyol juga sudah memperoleh gelar 1 kali juara.
  • Pada tahun 2010 setelah mengalahkan Belanda 1-0 di putaran final, tuan rumah Afrika Selatan.

Penyelenggaraan piala dunia pada tahun 1942 dan 1946 tidak diadakan karena terjadi perang dunia kedua yaitu oleh negara Jerman dan Jepang serta berpengaruh pada negara eropa lainnya. Sementara itu penyelenggaraan piala dunia yang akan datang juga telah ditetapkan beberapa negara sebagai tuan rumahnya, piala dunia 2014 diselenggarakan di Brazil seperti yang sudah dimenangkan oleh Jerman untuk yang ke 4 kalinya, serta 2018 di Rusia dan 2022 di Qatar.

Post a Comment

Perhatian Para Pembaca!
Dilarang Keras:
1. Menggunakan kata-kata kotor dalam menulis komentar, terima kasih atas partisipasi saudara/i.
2. Menulis link hidup, link yang tidak berkaitan.
3. Silahkan sertakan sumber jika meng-copy tulisan di atas.
4. Sangat disarankan untuk memfollow blog ini.
5. Jangan lupa untuk berlangganan artikel terbaru.

Previous Post Next Post